Read more: Cara Pasang Read More Otomatis Terbaru Di Blogspot

BAPPEDA

Kabupaten Garut Jl Patriot 8

Rabu, 14 Maret 2012

LAPORAN HASIL SIDANG KELOMPOK II Bidang SOSBUD

LAPORAN HASIL SIDANG KELOMPOK II MUSRENBANG RKPD
KABUPATEN GARUT TAHUN 2013
BIDANG SOSIAL BUDAYA

Pelaksanaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan RKPD Kabupaten Garut Tahun 2013 merupakan kegiatan yang sangat penting karena selain dari pelaksanaan ketentuan yang berlaku khususnya pelaksanaan Peraturan Pemerintah No. 8 Tahun 2008 tentang Tata Cara Penyusunan, Pengendalian dan Edukasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah Pasal 101 ayat 2 huruf d tentang Pelaksanaan Musrenbang RKPD, juga Musrenbang RKPD Kabupaten Garut Tahun 2013 bertujuan menyusun perencanaan Pembangunan tahun 2013 yang merupakan tahun terakhir masa jabatan Bupati Garut, mengandung arti tahun tahun penyelesaian Program dan Kegiatan yang tercantum dalam RPJMD.
Maka pada hari ini ,Kamis tanggal 15 bulan Maret Tahun 2012 bertempat di Aula BKPP Wilayah IV Garut , Peserta diskusi Kelompok Bidang Sosial Budaya pada Musrenbang RKPD Kabupaten Garut Tahun 2013 sangat menyadari bahwa Kelompok Sosial Budaya merupakan pelaksanaan Misi ke I yaitu Membangun kualitas Sumber Daya Manusia yang memiliki kompetensi berlandaskan nilai agama, sosial dan budaya sesuai kearifan lokal.Untuk Mencapai Visi Garut yaitu Terwujudnya Garut yang Mandiri dalam Ekonomi, Adil dalam Budaya dan Demokratis dalam Politik Menuju Ridlo Allah SWT, terdapat sasaran yang diharapkan dapat direalisasikan pada akhir tahun masa RPJMD yaitu :
Meningkatnya akses dan mutu pendidikan dalam penuntasan Wajar Dikdas 9 tahun dan pencanangan Wajar 12 tahun bagi anak usia sekolah;
Meningkatnya akses dan mutu pelayanan kesehatan terutama untuk kesehatan ibu dan anak.
Meningkatnya pelayanan sosial terutama untuk mengatasi masalah penyandang masalah kesejahteraan sosial (PMKS).
Meningkatnya perlindungan, kualitas tenaga kerja dan penyerapan tenaga kerja melalui penguasaan teknologi dan informasi;

Meningkatnya kesetaraan gender dan peran pemuda dalam proses pembangunan
Terkendalinya pertumbuhan dan persebaran penduduk
Berkembangnya implementasi nilai-nilai agama, budaya dan kearifan lokal.
Meningkatnya sikap saling menghargai dan menghormati antar berbagai komunitas budaya

Peserta diskusi kelompok setelah memperhatikan, mendengar dan mempertimbangkan :
Sambutan-sambutan yang disampaikan oleh Bupati, Kepala Bappeda Provinsi, Kepala Bakorpembang Wilayah IV Priangan dan Kepala Bappeda Kabupaten Garut pada acara pembukaan Musrenbang RKPD Kabupaten Garut Tahun 2013, khususnya tentangKondisi Indeks Pembangunan Manusia (IPM) di Kabupaten Garut tahun 2010 dimana IPM Bidang Kesehatan kondisinya masih dibawah rata rata IPM Provinsi Jawa Barat
Pemaparan materi yang disampaikan oleh Kepala Bidang Sosial Budaya Bappeda Garut dan para Kepala SKPD lingkup Bidang Sosial Budaya Bappeda Kabupaten Garut.
Tanggapan dan saran dari seluruh peserta Musrenbang Kecamatan Bidang Sosial Budaya Musrenbang RKPD terhadap materi yang dipaparkan, sebagaimana telah dirangkum menjadi hasil keputusan kelompok diskusi Bidang Sosial Budaya Musrenbang RKPD Kabupaten Garut Tahun 2013, maka :
Kondisi Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kabupaten Garut tahun 2010 dimana IPM Bidang Kesehatan kondisinya masih dibawah

MENYEPAKATI :

KESATU : Menyepakati bahwa dalam upaya akselerasi capaian IPM di Kabupaten Garut khususnya IPM Bidang Kesehatan, perlu dilakukan upaya penajaman kegiatan di setiap SKPD dalam bentuk pembuatan Program Unggulan yang dilaksanakan secara sinergis, terpadu dan terkoordinasi
Program unggulan yang berorientasi terhadap peningkatan IPM Kesehatan dimaksud ialah :

Dinas Kesehatan Kabupaten Garut
Program Unggulan : Pemberdayaan masyarakat dalam upaya penurunan Angka Kematian Bayi dan ibu akibat melahirkan , melalui Program:
Peningkatan keselamatan Ibu melahirkan
Pengadaan, peningkatan dan perbaikan sarana dan prasarana Puskesmas dan Jaringannya.
Untuk mengejar target proyeksi IPM Bidang Kesehatan yang sesuai dengan target Jawa Barat, maka kelompok 2 memproyeksikan penurunan jumlah Kematian Bayi pertahun menjadi 300 bayi, berarti mengalami penurunan sebanyak 97 bayi dibanding dengan kondisi tahun 2011 dan mengharapkan penurunan jumlah bayi meninggal sebanyak 3 orang pertahun untuk setiap kecamatan.
Untuk melaksanakan kegiatan ini akan dilakukan kegiatan terpadu oleh beberapa SKPD yang mempunyai tujuan yang sama melalui suatu gerakan yang dinamai “GERAKAN NYAAH KA BUDAK”
Melalui “GERAKAN NYAAH KA BUDAK” kita bangun Sumber Daya Manusia yang berkualitas sejak dini, sehingga pada gilirannya nanti akan tercipta masyarakat Garut yang “CAGEUR, BAGEUR, BENER DAN PINTER”.

Badan Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Perempuan Kabupaten Garut
Program Unggulan : Peningkatan kesertaan ber KB dalam upaya penurunan angka kematian bayi dan ibu akibat melahirkan, melalui program :
Pembinaan peran serta masyarakat dalam pelayanan KB/KS yang Mandiri, melalui peningkatan honorarium bagi kader KB di tingkat RW.
Pelayanan Kontrasepsi.
Peningkatan kualitas hidup dan perlindungan Perempuan.

Dinas Sosial, Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Garut
Program Unggulan : Pengembangan upaya pengentasan Kemiskinan, melalui Program:
Pemberdayaan Fakir Miskin, Komunitas Adat Terpencil dan Penyandang Masalah Kesejahateraan Sosial lainnya, dengan salah satu kegiatan melakukan perbaikan terhadap Rumah Tidak Layak Huni bagi Keluarga Miskin (Bedah Rumah), untuk kegiatan Bedah Rumah ini pada tahun 2013 ditargetkan sebanyak 400 rumah di desa terpilih.
Pelayanan Rehabilitasi Kesejahteraan Sosial.

Dinas Pendidikan Kabupaten Garut
Program Unggulan : Peningkatan peran serta masyarakat dalam Pemantapan Wajib Belajar 9 tahun, akan dilakukan melalui Program:
Wajib Belajar Pendidikan Dasar sembilan tahun
Pendidikan non formal.
Peningkatan mutu Pendidik dan Tenaga Kependidikan.

Kantor Perpustakaan Daerah Kabupaten Garut
Program unggulan : Peningkatan peran serta masyarakat dalam peningkatan budaya baca, melalui program :
Penyediaan bahan pengembangan Perpustakaan dan Minat Baca
Penyediaan bahan Pustaka Perpustakaan Daerah

KEDUA : Menyepakati bahwa selain menentukan Program Unggulan di setiap SKPD, juga menentukan Program / Kegiatan Prioritas yang diambil dari hasil diskusi usulan dari SKPD dan usulan dari Kecamatan, yaitu :


No. SKPD Urusan Usulan Awal Hasil Diskusi Ket
Jumlah Program Jumlah Kegiatan Jumlah Anggaran Jumlah Program Jumlah Kegiatan Jumlah Anggaran
1 Dinas Pendidikan Pendidikan 4 35 384.464.000.000
Pemuda dan Olahraga 1 2 650.000.000
2 Dinas Kesehatan Kesehatan 14 48 99.140.864.153
3 RSUD dr. Slamet Kesehatan 2 6 2.803.536.000
4 Dinsosnakertrans Sosial 10 41 40.815.945.000
Tenaga Kerja 4 25 9.585.000.000
Transmigrasi 2 3 735.000.000
5 Badan KB dan PP Keluarga Berencana dan KS 10 20 11.452.200.000
Pemberdayaan Perempuan 3 8 1.285.000.000
6 Kantor Perpustakaan Daerah Perpustakaan 1 7 2.540.000.000
7 BPBD 4 13 12.175.000.000
Jumlah 55 208 565.646.545.153

KETIGA : Menyepakati sasaran dan prioritas daerah, rencana program dan kegiatan prioritas yang disertai indikator dan target kinerja dan kebutuhan pendanaan dalam rancangan RKPD Kabupaten Garut Tahun 2013 sebagaimana tercantum dalam Lampiran I berita acara ini.
KEEMPAT : Menyepakati program dan kegiatan yang belum dapat diakomodir dalam rancangan RKPD Kabupaten Garut Tahun 2013 beserta alasannya sebagaimana tercantum dalam Lampiran II berita acara ini.

KELIMA : Menyepakati rumusan yang tercantum dalam lampiran yang merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari hasil kesepakatan Musrenbang RKPD Kabupaten Garut Tahun 2013 untuk dijadikan sebagai bahan penyusunan rancangan akhir RKPD Kabupaten Garut Tahun 2013

Demikian berita acara ini dibuat dan disahkan untuk digunakan sebagaimana mestinya.

0 komentar:

Posting Komentar